Wali Kota Gorontalo Siapkan Anggaran untuk Warga Terdampak Program Ekspose Skala Kawasan Santorini

Wali Kota Gorontalo, Marten Taha saat mengikuti rapat bersama dengan Direktur Pengembangan Kawasan Permukiman, Ditjen Cipta Karya, Kementerian PUPR, Jakarta, (13/6/2022). (Foto: Humas Pemkot Gorontalo)
Wali Kota Gorontalo, Marten Taha saat mengikuti rapat bersama dengan Direktur Pengembangan Kawasan Permukiman, Ditjen Cipta Karya, Kementerian PUPR, Jakarta, (13/6/2022). (Foto: Humas Pemkot Gorontalo)

GorontaloWali Kota Gorontalo, Marten Taha siapkan anggaran sebesar 6 Miliar untuk penanganan dampak peningkatan kualitas permukiman kumuh kawasan perkotaan yang merupakan program ekspose skala kawasan santorini. Menurutnya, warga yang akan terdampak akan diakomodir dalam anggaran yang bersumber dari APBD itu. 

“Kita sudah siapkan anggaran sebesar 6 miliar melalui APBD, untuk menangani warga-warga yang terdampak program ini,” kata Marten Taha saat mengikuti rapat bersama dengan Direktur Pengembangan Kawasan Permukiman, Ditjen Cipta Karya, Kementerian PUPR, Jakarta, (13/6/2022).

Bacaan Lainnya

Anggaran yang disiapkan itu, kata Marten, bukan hanya memperbaiki fisik atau infrastruktur saja, tapi juga akan memperbaiki sosial, ekonomi, dan budaya serta kondisi masyarakat yang terdampak dengan program ekspose skala kawasan santorini. Ia bilang, pihaknya akan memberikan perhatian kepada warga yang terdampak. 

“Alhamdulillah, sudah beberapa kali saya turun lapangan untuk melakukan sosialisasi dan memberikan edukasi kepada masyarakat, dan masyarakat sudah untuk melakukan pembangunan peningkatan kualitas kawasan kumuh di Kota Gorontalo,” jelasnya

Selain itu, kata Marten, saat melakukan pembangunan di kawasan kumuh, warga terdampak akan direlokasi sementara di rusunawa Kota Gorontalo dan akan disewakan rumah selama enam bulan untuk menunggu pembangunan dilakukan. Nanti setelah pembangunan rumah selesai, mereka akan dikembalikan untuk tinggal di kawasan itu. 

“Hal itu kita sudah sosialisasikan kepada masyarakat, dan alhamdulillah warga sudah siap serta mendukung program ini,” tutup Wali Kota Gorontalo, Marten Taha

Pos terkait